Header Ads

Festival Musabaqah Qiraatul Kutub (MQK) di Palipi, Samosir

Kantor Kementerian Agama Kab. Samosir melalui seksi urusan Agama Islam melaksanakan perlombaan Musabaqah Qiraatul Kutub (MQK) diadakan di Hotel Gorat, Palipi, Selasa (15/5). Ketua panitia, M. Shiddiq Damanik, s.Sos, melaporkan bahwa kegiatan ini untuk menyiapkan duta MQK di tingkat Kanwil Kemenagsu, pesertanya berjumlah 8 orang merupakan Kepala KUA Kecamatan dan staf KUA serta dewan juri berjumlah 6 orang yang diketuai oleh Muhammad Hidayat, MA.

Acara ini dibuka oleh Kasubbag Tata Usaha, Naharuddin manurung, S.Ag, dalam bimbingan dan arahannya menyampaikan kepada dewan juri agar penilaian terhadap peserta benar-benar objektif untuk menghasilkan duta ke tingkat provinsi.

Perlombaan ini berlangsung satu hari dengan lancar dan peserta benar-benar diuji kemampuannya dalam membaca kitab kuning dengan tiga aspek penilaian yaitu kebenaran membaca (Shahih Al Qiraat), ke fasihan membaca (Fashohah Al-Qiraat) dan pemahaman makna (Fahm Al-Mana). Setelah semua peserta selesai diuji, Ketua dewan juri mengumumkan pemenang pertama perlombaan ini adalah Amru Hasibuan, SHi ( Ka KUA Kec. Onan Rungg), kedua M. Fitri Anshori, SEi (Ka KUA Kec. Pangururan) dan juara ketiga Yunaedy Sitorus, S.Kom (Ka KUA Kec. Harian). Penyerahan hadiah dan tropi diberikan oleh Kepala Kankemenag Kab. Samosir, Drs. Folulu F. Laia kepada para juara dan secara resmi menutup acara ini. Dengan demikian yang menjadi utusan perlombaan MQK tingkat provinsi adalah Amru Hasibuan, SHi, selamat berlomba dan semoga membawa harum nama Kantor Kemenag Kab. Samosir. (sumber)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.